Layanan CirebonKota-CSIRT

Layanan CirebonKota-CSIRT meliputi :

1. Layanan Reaktif

Layanan reaktif dari CirebonKota-CSIRT merupakan layanan utama dan bersifat prioritas yaitu :

1.1. Layanan pemberian peringatan terkait dengan laporan insiden siber
Layanan ini dilaksanakan berupa pemberian peringatan adanya insiden siber kepada pemilik sistem elektronik dan informasi statistik terkait layanan.

1.2. Layanan penanggulangan dan pemulihan Insiden
Layanan ini diberikan berupa koordinasi, analisis, rekomendasi teknis, dan bantuan on-site dalam rangka penanggulangan dan pemulihan insiden siber.

1.3.  Layanan penanganan kerawanan
Layanan ini diberikan berupa koordinasi, analisis, dan rekomendasiteknis dalam rangka penguatan keamanan (hardening). Namun, layanan ini hanya berlaku apabila syarat- syarat berikut terpenuhi :

a. Pelapor atas kerawanan adalah pemilik sistem elektronik. Jika pelapor adalah bukan pemilik sistem, maka laporan kerawanannya tidak dapat ditangani;

b. Layanan penanganan kerawanan yang dimaksud dapat juga merupakan tindak lanjut atas kegiatan Vulnerability Assessment.


2. Layanan Proaktif
Audit atau penilaian keamanan (Security audit or Assessment)

3. Layanan Peningkatan Kesiapan Penanganan Siber
CirebonKota-CSIRT meningkatkan kualitas keamanan melalui kegiatan :

3.1 Konsultasi terkait kesiapan penanggulangan dan pemulihan Insiden
Layanan ini diberikan CirebonKota-CSIRT berupa pemberian rekomendasi teknis berdasarkan hasil analisis terkait penanggulangan dan pemulihaninsiden.

3.2 Pembangunan kesadaran dan kepedulian terhadap keamanan siber
Dalam layanan ini CirebonKota-CSIRT mendokumentasikan dan mempublikasikan berbagai kegiatan yang dilakukan dalam rangka pembangunan kesadaran dan kepedulian terhadap keamanan siber.

3.3 Pembinaan terkait kesiapan penanggulangan dan pemulihaninsiden
CirebonKota-CSIRT menyiapkan program pembinaan dalam rangka pendukung penanggulangan dan pemulihan insiden.